yakinlah bahwa setiap langkah besar selalu diawali dengan langkah kecil yang konsisten

Senin, 13 Mei 2013

Masih Sanggup

Diposting oleh Rissa di 21.38 1 komentar

aku bersandar dibawah langit malam yang sudah gelap
menunggu detik - detik untuk turunnya rintik hujan
aku masih bersandar di tiang besi yang dingin

sesekali angin berhembus dan seakan kurasakan menembus kulit ini
hingga akhirnya sampai kurasa menusuk ke hati
walau begitu aku tetap biasa saja .

mungkin karena terlalu sering kau buat menangis ? kecewa ?
entah mengapa aku masih mau menggenggam semua ini , walau jelas-jelas menyakitkan

masih bersandar
kali ini aku mencoba duduk di kursi panjang , berwarna putih yang terbuat asli kayu jati
iya , aku tahu kayu jati itu benar-benar kuat :)

sejujurnya ingin sekuat itu , setegar itu
tapi yang namanya hati pasti ada sisi lelahnya .
lelah saat tidak dihiraukan , lelah saat segalanya sudah tak terkendali

biarkan ada sejuta warna pelangi ,
kau tahu rindu ini semakin bergeming
aku hanya tersenyum , dan terdiam sepi merasakannya :)

Kamis, 09 Mei 2013

Untuk Sang Pemilik Tulang Rusuk

Diposting oleh Rissa di 18.45 0 komentar


Dahulu, aku pernah berharap seseorang yang memiliki tulang rusukku adalah orang yang rupawan, romantis, datang padaku dengan menyanyikan lagu-lagu cinta nan syahdu diiringi rintik gitar dan derai hujan yang bergerimis..Dahulu, aku pernah berharap seseorang itu tersenyum manis padaku sambil memintaku menjadi pendampingnya. Dahulu, aku hanya berharap sesuatu yang indah. Kemudian…
Kemudian aku tersadar, bukan itu yang harus kujadikan cerminan. Harapanku berubah perlahan. Aku berharap engkau yang tulang rusuknya dipilih Allah untuk menciptakanku adalah seorang yang teguh agamanya, baik budinya, penyayang, lemah lembut tetapi tegar dan gagah, pandai mengambil keputusan, menerimaku apa adanya, juga seorang pemimpin yang bijaksana. Terlalu sempurnakah? Aku berharap dia dengan kegagahannya datang pada orang tuaku dan memintaku untuk menjadi pendampingnya. Kemudian kita mengarungi kehidupan dengan saling mendukung. Tak perlu menyanyikan lagu indah untukku, tetapi mempersembahkan ayat-ayat Allah untuk menjadi pegangan hidupku. Cintanya romantis, seromantis cinta Nabi dan Aisyah. Cintanya sejati, sesejati cinta Nabi pada Khadijah. Subhanallah, betapa indahnya.
Sekarang, aku justru tak berani banyak berharap, karena diriku yang menjadi cerminanku. Bukankah Allah sudah berjanji, lelaki baik untuk wanita baik, begitu juga sebaliknya, sesuai dengan kalam-Nya pada surat An-Nuur ayat 26. Pantaskah aku berharap besar? Siapa diri ini? Aku hanya seorang wanita, bahkan untuk disebut wanita biasa saja rasanya masih dibawah itu. Aku bahkan malu berharap sebesar itu. T-T
Aku teringat Mario Teguh pernah berkata, jika kamu menginginkan seorang pendamping yang istimewa, maka pantaskanlah dulu dirimu untuk menjadi pribadi yang istimewa. Ya Allah, tuntunlah akhlakku, lindungi imanku, kuatkanlah hatiku, agar aku tidak mengecewakan seseorang yang Kau pilihkan untukku.
Wahai seseorang yang namanya sudah tertulis untukku, aku taktahu siapa engkau, aku tak tahu kapan engkau datang, mungkin esok, sekarang, atau kita sudah dipertemukan di masa yang lalu. Aku bahkan taktahu jika seseorang yang kutemui beberapa waktu lalu adalah dirimu, sang pemilik tulang rusuk itu. Aku juga taktahu jika seseorang itu adalah engkau yang begitu dekat atau jauh. Aku takmengerti. Tapi siapapun dan kapanpun engkau datang, izinkanlah sekarang aku minta maaf. Semoga Allah menyampaikan melalui anginnya yang Dia hembuskan. Aku minta maaf jika aku hanya begini. Aku bukan pribadi yang istimewa tapi insyaAllah selalu mencoba untuk menjadi pribadi yang istimewa.
Kudoakan engkau menjadi pribadi yang dilindungi Allah, sehingga imanmu semakin bertambah. Kudoakan engkau selalu dijaga kesalehanmu. Kudoakan engkau teguh dalam jalanmu.
Aku mengerti Allah akan mempertemukan kita ketika keadaan kita sama-sama siap, insyaAllah.


Senin, 06 Mei 2013

Membuat Objek Kursi Menggunakan Blender

Diposting oleh Rissa di 20.53 0 komentar
Hai,, kali ini saya akan menjelaskan tentang pembuatan objek dengan menggunakan software Blender. Pada kesempatan kali ini saya mencoba membuat sebuah kursi dengan menggunakan Blender 2.66..
yukk liat cara pembuatannya :D



Membuat Kursi
Pertama kita harus mengetahui bentuk dari Kursi itu sendiri. Kursi mempunyai 1 alas yaitu balok yang melebar dan gepeng dan 4 buah kaki kaki meja yaitu balok panjang dan tinggi dan balok tipis penyangga duduknya.
buatlah alas meja menggunakan kubus yang di manipulasi sedemikian rupa dengan perintah scale terhadap sumbu x, y, maupun z sehingga membentuk alas meja sesuai yang kita inginkan, adapun langkah langkah pembuatannya adalah sebagai berikut :
  1. Tekan SHIFT+A,
  2. Mesh
  3. Cube
  4. Klik kanan pada kubus lalu tekan S setelah itu X,atau S setelah itu Y, atau S setelah itu Z, untuk memanipulasi bentuk atau ukuran dari objek tersebut.
  5. Jika benar maka akan tampak seperti gambar dibawah ini.


Jika kita menekan tombol S+Y pada keyboard maka bentuknya akan seperti dibawah ini.



Jika kita menekan tombol S+X pada keyboard maka bentuknya akan seperti dibawah ini.


 Jika kita menekan tombol S+Z pada keyboard maka bentuknya akan seperti dibawah ini.


Selanjutnya kita membuat 4 buah kaki kaki meja, dengan langkah langkah sebagai berikut:
1. Tekan SHIFT+A,
2. Mesh
3. Cube
4. Lalu klik kanan pada kubus lalu tekan S setelah itu X,atau S setelah itu Y, atau setelah itu Z, untuk memanipulasi bentuk atau ukuran dari objek tersebut.

Jika benar maka akan tampak seperti gambar dibawah ini.

5. Karena kaki meja ada 4 kita perlu membuat 3 buah lagi, bisa dengan menggunakan langkah 1 – 4, namun itu akan membutuhkan waktu lebih lama. Cara yang lain adalah menduplikat kaki meja yang sudah ada.
6. Klik kanan pada kaki meja yang sudah ada.
7. Tekan SHIFT + D pada keyboard untuk menggandakan objek atau menduplikat objek.
Jika benar maka akan seperti gambar dibawah ini:
8. pembuatan penyangga kursinya sama seperti membuat alas tempat duduknya yaitu ADD -> Mesh -> Cube dan atur posisi x,y,znya sehingga akan nampak seperti dibawah ini 
Pemberian Warna
Pada gambar dibawah ini merupakan pewaraan pada meja yang telah kita buat sebelumnya, disini saya memberi warna biru pada balok mejanya. Langkah-langkah dalam pewarnaannya adalah sebagai berikut:
1- Pada gambar kotak kuning terdapat icon-icon dimana kita memilih icon bulat yang menunjukan material.
2-  Setelah kita pilih icon material -> klik new lalu akan muncul tampilan di bawah ini 



Kemudian tekan F12 untuk melihat hasil akhirnya




Demikian pembuatan objek kursi dengan menggunakan blender semoga bermanfaat yaa kawan :D
nah itu cara pembuatannya saya menambahkan pengetahuan tentang penghapusan objek,caranya:
Pada Blender tampilan DEFAULT ketika program dijalankan adalah gambar kubus. Kali ini kita akan menghapus gambar gubus tersebut dengan dua cara yaitu:
1.    Klik kanan pada kubus sehingga garis garis luar kubus berwarna orange. atau tekan X pada Keyboard
2.    Tekan tanda [x] untuk menghapus objeck seperti gambar dibawah ini:

 

Coretan Rissa Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea